Menghilangkan Noda Karat

6 Tips Menghilangkan Noda Karat pada Stainless Steel!

Apakah Anda memiliki perabotan rumah yang terbuat dari stainless steel? Tahukah Anda cara menghilangkan noda karat pada perabotan stainless steel Anda? Stainless steel adalah baja tahan karat yang cenderung tahan terhadap korosi karena memiliki unsur kromium yang lumayan tinggi. Walau bahan stainless steel termasuk bahan yang memiliki ketahanan yang tinggi terhadap karat, bahan ini tetap dapat berkarat jika bersentuhan dengan beberapa hal, seperti larutan asam klorida atau asam sulfat. Kontak dengan partikel besi atau baja karbon juga dapat menjadi pemicu. Saat perabotan stainless steel Anda berkarat, ada beberapa bahan sederhana yang dapat Anda gunakan untuk membuatnya bersih kembali. Berikut penjelasannya:
  • Menggunakan Soda Kue dan Sabun Cuci Piring

Cara pertama yang dapat Anda lakukan adalah dengan menggunakan soda kue dan sabun cuci piring. Campur kedua bahan tersebut dan oleskan pada kain mikrofiber atau kain halus lainnya. Kemudian, gosok kain tersebut ke permukaan yang berkarat. Setelah noda karat sudah hilang sempurna, bilaslah permukaan dengan air dan keringkan dengan kain yang bersih. Atau, Anda dapat menaburkan soda kue pada bagian yang berkarat. Kemudian, tunggu sampai 1 jam untuk membiarkan soda kue bekerja. Setelah itu, gunakan lap atau sabut gosok untuk menghilangkan karat. Bilas dengan air dan keringkan sampai permukaan bersih kembali. Soda kue memiliki sifat abrasif yang sangat halus. Dengan begitu, bahan ini tidak akan menggores permukaan stainless steel perabotan Anda.
  • Menggunakan Cuka Putih atau Cuka Apel

Anda juga dapat menghilangkan noda karat dengan menggunakan cuka putih atau cuka apel. Tuangkan sedikit cuka pada permukaan yang berkarat. Kemudian, diamkan selama beberapa menit. Setelah itu, gunakan kain lembut untuk menggosok noda. Langkah terakhir, bilaslah dengan air sampai bersih. Keringkan dengan kain atau handuk bersih. Sifat asam pada cuka putih dan cuka apel mampu mengangkat noda karat.
  • Menggunakan Lemon dan Garam

Langkah yang pertama, taburkan garam pada permukaan yang berkarat. Kemudian, peraslah air dari satu buah lemon pada permukaan yang sudah ditaburi garam. Diamkan larutan ini selama dua jam sehingga larutan tersebut dapat meluruhkan noda karat. Setelah dua jam, ambillah sisa kulit lemon dan pakai untuk menggosok bagian yang berkarat. Bilas permukaan dengan air sampai seluruh larutan dan noda hilang.
  • Menggunakan Pasta Gigi

Anda juga dapat menggunakan pasta gigi untuk menghilangkan noda karat. Caranya, oleskan pasta gigi pada permukaan stainless steel. Kemudian, diamkan selama 30 menit. Setelah itu, gunakan spons untuk menggosok noda karat sampai bersih. Bilaslah dengan air sampai permukaan perabotan Anda kembali bersih sempurna.
  • Menggunakan Cream of Tartar

Cream of tartar, atau krim tartar, adalah bahan yang digunakan untuk melembutkan kue. Bahan ini terlihat seperti bubuk putih yang halus. Anda dapat menggunakan bahan ini untuk menghilangkan karat pada perabotan stainless steel Anda. Caranya, campurkan satu sendok cream of tartar dengan beberapa tetes dari jus lemon. Setelah tercampur dengan baik, oleskan campuran ini pada noda karat. Kemudian, gosok noda tersebut dengan spons basah sampai benar-benar hilang. Setelah hilang, bersihkan permukaan perabotan Anda dengan kain lap atau handuk yang kering.
  • Menggunakan Uap Panas

Ternyata, Anda juga dapat menggunakan uap panas yang ada pada air panas. Caranya, rebuslah air sampai mendidih. Siapkan kain mikrofiber dan letakkan di atas noda karat. Kemudian, tuanglah air mendidih ke kain ini sampai kain benar-benar basah. Diamkan sampai kain dan permukaan perabotan kembali mendingin. Setelah itu, gosoklah noda karat dengan kain mikrofiber tersebut sampai noda benar-benar hilang. Bilaslah dengan air sampai permukaan perabotan menjadi bersih kembali. Jika Anda tengah mencari bak cuci piring yang terbuat dari bahan stainless steel yang awet dan kuat, Anda dapat menelusuri koleksi bak cuci piring dari Europe Enchanting. Berikut beberapa dari koleksi bak cuci piring kami:

Kitchen Sink E1066 + Keran (Rp. 1.229.200)

Dengan fitur double sink dan ukuran cekungan yang dalam pada setiap bowl, bak cuci piring ini menjadi pilihan yang pas untuk mencuci peralatan makan yang berjumlah banyak. Posisi saluran air yang berada tepat di tengah kedua bowl menghasilkan aliran air yang lebih cepat masuk ke saluran air tersebut, sehingga dapat menghindari genangan air yang berlebihan saat Anda sedang mencuci. Posisi saluran air ini juga memudahkan pembetulan maupun maintenance pada pipa saluran.

Kitchen Sink E1073 (Rp. 2.020.320)

Kitchen sink E1073 ini sudah dilengkapi dengan bantalan karet yang berguna untuk meredam percikan air, untuk menjaga countertop dan lantai dapur Anda tetap bersih dan kering. Tidak hanya itu, bantalan karet ini juga mampu meminimalisir suara, sehingga menciptakan suasana yang lebih tenang saat Anda mencuci. Terbuat dari bahan stainless steel, bak cuci piring ini tidak akan mudah berkarat, anti korosi, dan juga tahan lama.

Kitchen Sink E1079 + Keran (Rp. 1.684.320)

Untuk melengkapi dapur yang memiliki ruang yang terbatas, Anda dapat memilih kitchen sink single bowl ini. Terbuat dari stainless steel SS 304, kitchen sink E1079 ini tidak mudah berkarat, anti korosi, kuat, dan juga tahan lama. Jika Anda akan sering menggunakan bak cuci piring atau jika akan digunakan oleh anggota keluarga yang berjumlah besar, bak cuci piring ini akan tetap awet. Lapisan chrome pada permukaan bak menghasilkan kualitas bak cuci piring yang tahan lama.

KItchen Sink E1068 + Keran (Rp.393.000)

Walau memiliki fitur single bowl, Anda tetap dapat mencuci peralatan makan Anda dlam jumlah yang besar karena tersedia permukaan ekstra untuk meletakkan peralatan makan Anda saat hendak dikeringkan atau sebelum Anda membilasnya. Kegiatan mencuci piring juga dapat berjalan dengan lebih cepat karena keberadaan saluran air dengan posisi tepat di tengah mangkuk, sehingga air tidak akan mudah menggenang.

Kitchen Sink F801A (Rp. 1.749.000)

Untuk kesan ruang dapur yang lebih estetis dan dramatis, Anda dapat memilih bak cuci piring berwarna hitam yang elegan ini. Selain tampilannya yang apik, bak cuci piring ini juga hadir dengan fitur-fitur yang lengkap. Bak cuci piring ini sudah termasuk peniris piring, soap dispenser, dan afur. Terlebih lagi, bak cuci piring ini sudah dilengkapi dengan bantalan karet yang dapat meminimalisir percikan air dan suara.
Menghilangkan Noda Karat Ikuti tips kami untuk menghilangkan noda karat secara mudah dan maksimal!

Penutup

Demikian tips yang dapat kami sampaikan mengenai cara menghilangkan noda karat pada perabotan stainless steel Anda. Kami harap tips yang kami sampaikan dapat memberi manfaat untuk Anda, khususnya dalam merawat perabotan Anda. Temukan koleksi bak cuci piring merek Europe Enchanting di official store kami di Shopee, Tokopedia, dan di showroom terdekat Anda.
Back to blog