Hand shower berupa suatu jenis shower head yang tidak tertempel di dinding melainkan digantungkan pada bracket (penggantung shower head) sehingga untuk pemakaiannya, harus digenggam dengan tangan, cara memasang hand shower pun cukup mudah, namun perlu peralatan yang cocok untuk memasangkannya.
Seiring perkembangan gaya hidup, Hand shower sering ditemukan di kamar mandi bergaya modern, seperti di dalam shower box dan di dinding yang mengelilingi bathtub.
Kebiasaan bermandi di dalam ruangan dan bukan di alam terbuka diperkirakan dimulai sejak kerajaan era Mesopotamia dan Mesir Kuno.
Tidak seperti masyarakat kecil yang cenderung membasuh diri di sungai, anggota keluarga kerajaan masa itu menikmati ritual membasuh diri di dalam ruangan.
Mereka mandi dengan cara air yang dituangkan oleh para budak melalui kendi.
Perkembangan alat pancuran air terjadi di kalangan rakyat Yunani Kuno, di mana mereka merancang pipa air dan meletakkannya pada langit-langit yang ada di kamar mandi umum.
Konstruksi ini memungkinkan masyarakat membasuh diri di bawah air yang mengalir melalui pipa-pipa air yang terpasang.
Inovasi signifikan terhadap konstruksi alat pancuran air terjadi pada awal abad ke-19, di mana shower mekanis pertama ditemukan oleh William Feetham.
Ciptaannya berupa shower dengan pompa tangan dan rantai pada tangki yang dapat terbuka dan mengalirkan air secara perlahan.
Setelah penemuan Feetham, hadirlah penemuan gas water heaters pada tahun 1870-an oleh Waddy Maughan, di mana alat ini memungkinkan pemanasan air dengan menggunakan energi dari gas.
Penemu bernama Edwin Ruud juga memberikan kontribusi signifikan.
Beliau adalah orang pertama yang menciptakan pemanas air otomatis dengan menggunakan tenaga gas yang aman.
Seiring perkembangan zaman dan teknologi, alat pancuran air terus mengalami evolusi menjadi semakin canggih.
Saat ini, kita dapat menikmati beragam pilihan alat pancuran air, salah satunya berupa hand shower, mulai dari yang standar hingga yang memiliki berbagai fitur canggih.
Untuk memilih hand shower yang tepat, berikut beberapa informasi yang dapat menjadi bahan pertimbangan untuk Anda dan keluarga.
Fitur-fitur pada Hand Shower:
- Nozzle (piringan kepala shower) dan gagang kepala
Besar atau kecilnya lubang yang terdapat di piringan kepala shower dapat mempengaruhi deras aliran air yang keluar.
Jika Anda ingin deras yang kuat, lubang air berukuran kecil dengan jumlah lubang yang sedikit dapat menjadi pilihan karena memberi daya semburan yang lebih kuat.
Mengenai gagang kepala shower, gagang yang sedikit melengkung dan tidak licin dapat menjadi fitur yang penting untuk diperhatikan karena Anda akan dapat memegangnya dengan stabil.
Selain itu, pastikan ukuran gagang cocok dengan genggaman tangan Anda.
- Selang
Selang air yang tahan lama adalah selang yang terbuat dari bahan berkualitas tinggi, seperti stainless steel.
Bahan ini menjamin kualitas selang yang lebih tahan lama dan tahan terhadap karat dan korosi.
Selang dengan kualitas rendah dapat menyebabkan selang yang mudah robek, bolong, dan bocor.
Pemilihan ukuran selang dapat dilakukan dengan mempertimbangkan beberapa hal berikut:
- Hand shower Anda akan diletakkan di dalam shower box atau pada dinding bathtub?
- Posisi Anda saat menggunakan hand shower berupa posisi duduk atau berdiri?
- Seberapa tinggi badan pemakai hand shower?
Anda juga dapat memilih selang air dengan cara menyekanya pada kulit Anda.
Jika permukaan selang terasa kasar pada kulit, mungkin saja selang air tersebut terbuat dari bahan berkualitas rendah.
Pastikan juga kepala shower dapat berotasi bebas mengikuti selang air untuk memastikan selang tidak akan terlilit dan menjadi bocor.
- Stop kran
Stop kran merupakan alat yang menghubungkan selang hand shower dengan pipa.
Alat ini membantu mengalirkan air dingin/panas dari pipa air kepada hand shower.
Pastikan stop kran yang Anda miliki terbuat dari bahan berkualitas tinggi, seperti bahan stainless steel (sejenis logam paduan), sehingga awet, dan tahan terhadap korosi dan karat.
- Tombol fungsi
Beberapa hand shower hadir dengan tombol-tombol fungsi dengan kegunaan yang bervariasi.
Hand shower dengan tombol on/off dapat membantu Anda menghemat air dan memudahkan Anda mengatur aliran air dengan satu tekanan saja.
Tombol fungsi ini cocok jika Anda sering menutup/membuka arus air saat mandi.
Jika Anda ingin memilih hand shower yang dapat digunakan oleh anak-anak, lansia, anggota keluarga dengan disabilitas, maupun hewan peliharaan, Anda dapat memilih hand shower dengan mode semprotan air yang dapat diatur, untuk memenuhi kebutuhan membilas diri yang berbeda-beda.
Cara Memasang Hand Shower
Sekarang setelah Anda memiliki pengetahuan lebih dalam mengenai hand shower, kami sajikan informasi mengenai cara memasang hand shower di pemasangannya di kamar mandi Anda, jika Anda memutuskan untuk memasangnya sendiri.- Pastikan pipa yang akan Anda pakai disesuaikan dengan suhu air yang tersedia. Jika ada pemanas di kamar mandi Anda, maka pakailah pipa khusus air panas. Kalau suhu air yang digunakan hanya dingin, cukup pakai pipa PVC standard. Terlebih dari itu, siapkan 2 jenis keran, satu untuk air dingin dan satu untuk air panas. Siapkan juga dua jenis stop kran: yang bahan logam untuk kran air panas dan yang plastik untuk kran air biasa.
- Siapkan selang fleksibel dengan ukuran sesuai kebutuhan Anda dan keluarga.
- Sediakan alat-alat perlengkapan lainnya seperti seal tape, kunci pas, kunci inggris, dan kunci pipa.
- Sebelum memulai pemasangan, pastikan Anda telah mematikan sumber air.
- Pastikan kran memiliki drat di setiap ujungnya. Kemudian, pasang seal tape di lapisan ujung kran. Pastikan peletakannya akurat, untuk menghindari kebocoran. Jika Anda memiliki pemanas, pasang dua stop kran suhu dingin dan panas pada sock drat.
- Pasangkan pipa T logam pada salah satu outlet dari stop kran.
- Sambungkan selang fleksibel pada ujung stop kran. Kencangkan pemasangannya memakai kunci inggris yang diputar searah jarum jam.
- Kemudian pasang selang pada ujung gagang shower head. Pasang juga bracket (penggantung shower head) untuk menggantung shower head.
- Nyalakan kembali sumber air untuk memastikan hand shower dan komponen-komponennya telah dipasang dengan erat dan tidak ada yang bocor maupun rusak.
- Hand Shower E211 (Rp. 126.000)
Hand shower ini memiliki lima mode semburan (rain, mist, massage, rain & massage, rain & mist) untuk menghadirkan sensasi membilas diri yang berbeda-beda.
Sangat cocok untuk memenuhi kebutuhan Shower Time keluarga Anda yang beragam. Hand shower ini terbuat dari bahan stainless steel SS 304. Bahan ini membuatnya tahan lama dan tahan terhadap korosi.
- Mini Shower Set E111 (Rp. 310.000)
Mini shower set ini sudah berikut tiang dan bracket (penggantung shower) untuk memudahkan pemasangan.
Terbuat dari bahan SS 304 dengan plating chrome, shower set ini menjanjikan kualitas bodi yang tahan lama, tahan terhadap korosi, dan mudah dirawat.
- Hand Shower E150 Series (Rp. 336.000)
Hand shower ini hadir dalam dua pilihan dua warna: hitam dan putih. Dengan three-switch mode, hand shower ini menawarkan berbagai mode semburan air, yaitu: rain, massage, mix.
Bahan hard ABS pada bodi membuatnya lebih kuat dan tahan lama.
Demikian penjelasan yang kami berikan mengenai hand shower, mulai dari sejarah awal kemunculannya, berbagai fiturnya, cara pemasangannya, dan rekomendasi hand shower berkualitas dari Europe Enchanting.
Semoga artikel ini bermanfaat dan dapat menjadi bahan pertimbangan dalam memilih hand shower yang tepat bagi Anda dan keluarga.
Kami selalu memiliki beragam penawaran menarik untuk melengkapi kebutuhan sanitary ware Anda.
Pastikan untuk menelusuri berbagai koleksi kami di Official Store Shopee dan Tokopedia, serta showroom Europe Enchanting terdekat di area Anda.